
Apel Gabungan Pengamanan Malam Takbiran. Foto (Istimewa)
Koltim, Koltimnews.com - Kapolres Kolaka Timur AKBP. Yudhi Palmi, DJ, S. I. K., M. Si pimpin apel Gabungan Pengamanan Malam Takbiran Hari Raya Idul Fitri 1444 H, Jumat (21/4/23)
Kegiatan bertempat di Lapangan Mako Polres Kolaka Timur Jalan Nur Latamoro No. 115 Keluraha Rate-Rate, Kecamatan Tirawuta Kabupaten Koltim
Pada apel Gabungan tersebut, dihadiri pula Wa kapolres Koltim, Kabag Log Polres, Kabag SDM, Bastian, S. Pd., M. Pd, Pleton TNI Koramil 1412-01 Tirawuta, Pleton Polres Kolaka Timur, Pleton gabungan Satpol-pp, Damkar
Kapolres Kolaka Timur dalam sambutannya mengajak seluruh peserta apel gabungan untuk bersenergitas dan bersama-sama melaksanakan pengamanan dalam rangka menyambut Idul Fitri 1444 H
"Mari kita bersinergi semua, demi terciptanya situasi kamtibmas yang aman kondusif dan rasa nyaman bagi masyarakat Kabupaten Kolaka Timur dalam menyambut datangnya Idul Fitri 1444/2023 M," Jelasnya
Laporan : Humas Polres Kolaka Timur